Selasa, 19 Agustus 2008

Olimpiade Beijing : Ronaldinho & Pato Kecewa Berat


Berita Bola: Beijing - Ronaldinho merasa sangat kecewa besar menyusul kekalahan dari Argentina di Olimpiade. Hal yang sama pun diungkapkan Alexandre Pato karena gagal mendapat emas di Beijing.

Brasil sebagai salah satu tim favorit peraih emas di Olimpiade, akhirnya harus tersingkir di semifinal. Selecao akhirnya menyerah 0-3 di tangan musuh besarnya, Argentina, dalam laga di Stadion Utama Bird's Nest Beijing, Selasa (19/8/2008).

"Untuk saat ini tidak ada yang dapat membuat saya merasa bergembira, kekecewaan sangatlah besar. Saya tidak tahu mengapa, namun di Olimpiade Brasil selalu gagal," keluh Ronaldinho seperti dilansir Goal.

Meski demikian, pemain baru AC Milan ini meminta skuadnya untuk tetap mempersiapkan diri menghadapi Belgia dalam perebutan medali perunggu. "Kami harus bereaksi dan memikirkan mengenai medali perunggu," tukasnya.

Kekecewaan pun sedang dirasakan oleh rekan setim Ronaldinho, Alexandre Pato. "Sangat menyakitkan mengetahui bahwa kami tak dapat meraih emas medali emas lagi. Kami datang ke sini untuk meraih emas dan sekarang kami tak bisa," ujarnya.

"Saya tahu mengenai rivalitas antara Argentina dan Brasil, dan saya secara pribadi saya tidak berpengalaman. Dlama masalah ini, saya pikir ini adalah pertandingan antara kedua tim besar. Tim terbaik yang akan menang," aku Pato. (dtc/key/arp)

  • BeritaBola

  • Tidak ada komentar: